Sula,nalarsatu.com– Sebuah longboat yang mengangkut sembilan orang mengalami kebocoran saat berlayar dari Desa Falabisahaya menuju Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara, pada Kamis (20/3/2025). Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi seluruh penumpang dalam keadaan selamat.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (SAR) Ternate, Iwan Ramdani, mengungkapkan bahwa pihaknya menerima laporan insiden tersebut pada pukul 12.15 WIT dari salah satu penumpang, Ali Umar Ternate.
“Longboat berangkat dari Falabisahaya pukul 10.00 WIT dengan delapan penumpang dan satu motoris. Dalam perjalanan, cuaca ekstrem menyebabkan mesin mati dan air laut mulai masuk ke dalam perahu,” jelas Iwan dalam keterangannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menyikapi laporan tersebut, Unit Siaga SAR Sanana segera mengerahkan tim penyelamat menggunakan Rigid Inflatable Boat (RIB) 01 dari Dermaga Sanana. Dengan jarak sekitar 11,7 mil laut dari titik keberangkatan, tim SAR bergerak cepat menuju lokasi kejadian.
Pada pukul 13.00 WIT, tim SAR gabungan berhasil menemukan longboat di koordinat 01°56’51.66″S / 125°54’28.13″E, sekitar 1,53 mil laut dari lokasi awal kejadian. Seluruh penumpang langsung dievakuasi dan dibawa ke Dermaga Desa Bajo, Sanana.
“Evakuasi berjalan lancar, dan seluruh korban dalam kondisi selamat. Operasi SAR resmi ditutup pukul 13.45 WIT setelah semua korban diserahkan kepada pihak keluarga,” tambah Iwan.
Operasi penyelamatan ini melibatkan Unit Siaga SAR Sanana, Polairud Res Sanana, serta Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (KUPP) Sanana.
Berikut daftar korban selamat:
1. Sahida Polejewa (54)
2. Yani Makdompis (45)
3. Rusna Marasabesi (57)
4. Lasabila Latimu (48)
5. Ali Umar Ternate (36)
6. Laode Fajar (33)
7. Dzikri Umar Ternate (5)
8. Buang Bacun (49) – motoris
9. Nyong Umasugi (36)
Dengan selesainya operasi ini, seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke satuan masing-masing. Tim SAR mengimbau masyarakat untuk selalu memperhatikan kondisi cuaca sebelum berlayar guna menghindari kejadian serupa.