Ternate, Nalarsatu.com -Dalam upaya mendorong pertumbuhan ekonomi lokal berbasis kreativitas dan inovasi anak muda, Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Ternate siap menggelar kegiatan pelantikan bertajuk “Pengusaha Muda Bangkit, Ternate Maju” pada Sabtu, 19 April 2025, bertempat di Royal Resto, Ternate.
Kegiatan ini menjadi panggung awal bagi para pengusaha muda untuk berkumpul, berbagi ide, serta membangun jejaring yang kuat demi kemajuan dunia usaha di Kota Ternate.
Ketua Panitia, Krisna Aulia Umasangaji kepada media iya megatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen nyata untuk menciptakan ruang kolaborasi yang produktif bagi generasi muda yang ingin terjun ke dunia wirausaha.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami percaya bahwa kebangkitan pengusaha muda bukan hanya tentang keberhasilan individu, tetapi juga tentang kontribusi kolektif untuk kemajuan daerah,” ujar Krisna.
Menurutnya, tema “Pengusaha Muda Bangkit, Ternate Maju” dipilih sebagai respons atas dinamika ekonomi global yang menuntut adaptasi dan keberanian berinovasi. Forum ini tidak hanya bersifat seremonial, tapi juga edukatif dan inspiratif, dengan menghadirkan tokoh-tokoh wirausaha lokal, pemateri bisnis, serta peluang kemitraan lintas sektor.
“Melalui ini, kami ingin menunjukkan bahwa Ternate bukan hanya kota sejarah dan budaya, tapi juga kota yang siap melahirkan generasi pengusaha muda yang tangguh, adaptif, dan visioner,” tambahnya.
Kegiatan ini juga dirancang sebagai ajang untuk memperkenalkan potensi bisnis lokal yang selama ini belum tergarap maksimal. Dengan melibatkan berbagai pelaku usaha, komunitas, hingga akademisi, kegiatan ini diharapkan mampu mendorong lahirnya ekosistem kewirausahaan yang berkelanjutan di Kota Ternate.
Di akhir pernyataannya, Krisna mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjadikan momentum ini sebagai titik tolak menuju Ternate yang mandiri secara ekonomi dan kuat dalam menghadapi tantangan masa depan.
“Kami ingin semangat ini menular ke seluruh pelosok Ternate. Inilah saatnya pengusaha muda bangkit, dan bersama-sama kita majukan Ternate,” pungkasnya.